Berita Terkini

ANGGOTA KPU PROVINSI SUMATERA UTARA ROBBY EFFENDY LAKSANAKAN MONITORING DAN SUPERVISI PENGHAPUSAN EKS LOGISTIK PENGUMPULAN BAHAN PEMUSNAHAN LOGISITK PEMILU TAHUN 2024

Robby Effendi Anggota KPU Provinsi Sumatera Utara Divisi SDM dan Litbang melaksanakan monitoring dan supervisi penghapusan eks logistik Pemilu dan pengumpulan bahan pemusnahan logistik Pemilihan Tahun 2024 di Kabupaten Padanglawas dan Tapanuli Selatan pada tanggal 23 s.d 26 Maret 2025.

Pada kesempatan tersebut, Robby memastikan seluruh jajaran untuk bekerja sesuai arahan dan petunjuk pada PKPU dan surat dinas lainnya dalam hal menangani kegiatan logistik Pemilu/Pilkada. Robby juga menghimbau seluruh jajaran agar terus membangun komunikasi aktif dengan unsur Pemkab dan Stakeholder serta senantiasa memupuk konsolidasi dan harmonisasi di lingkungan internal KPU.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 658 kali